PELATIHAN PENGENALAN DAN PEMELIHARAAN POMPA
30 Oktober 2012
Leave a Comment
Secara resmi Pelatihan dibuka
oleh Ketua III Bidang Diklat DPD Perpamsi Kalbar Barudin SH. yang juga sebagai Direktur PDAM
Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat. Dihadapan 12 orang peserta pelatihan
Barudin menjelaskan banhwa Pelatihan Pengenalan dan Pemeliharaan Pompa ini
sudah menjadi Agenda rutin di TEC yang tujuannya tidak lain adalah untuk
meningkatkan kemampuan SDM para pegawai PDAM khususnya bidang Produksi
pengolahan air.
Ditambahkan Barudin, Pompa memiliki
fungsi yang sangat vital dan sebagai alat
utama dalam proses produksi dan distribusi PDAM, dimana setiap kali terjadi gangguan pada
alat yang bernama pompa ini akan menimbulkan dampak yang cukup serius bagi
kelangsungan proses produksi dan distribusi air. “Tujuan utama dari pelatiahan
pompa ini, agar peserta dapat memahami prinsip operasi pompa, meningkatkan
kepercayaan diri dalam menghadapi permasalahan di lapangan, serta dapat
mengambil langkah-langkah yang tepat apabila terjadi permasalahan pada saat
pengoperasiannya” terang Barudin.
Peserta yang mengikuti pelatihan
pengenalan dan pemeliharaan pompa kali ini berjumlah 12 orang dan tiga diantaranya
berasal dari luar Kalbar, yakni Bali dan Bitung Sulawesi Utara. Dalam pelatihan
pompa peserta akan mendapatkan sejumlah materi yang terdiri dari 40% teori dan
60% praktek lapangan.
Lajito, ST salah seorang
Instruktur Pelatihan Pompa menyebutkan, untuk memahami sistem pengoperasian
pompa sekilas memang kelihatan sangat sederhana, namun pada prakteknya tidaklah
semudah yang kita bayangkan. Secara teknis sistem pengoperasian pompa
disesuaikan dengan standard dari pabrik pembuatnya termasuk prosedur penggunaan
dan pemeliharaannya. Secara umum pada pendistribusian air bersih ke konsumen menggunakan
tekanan pompa. Kebutuhan air bersih oleh konsumen tidak selalu konstan
sepanjang hari. Dengan berfluktuasinya kebutuhan air bersih yang dibutuhkan
konsumen maka beban pompa distribusipun akan berfluktuasi pula. Pada kondisi
inilah diperlukan manajemen pengoperasian pompa yang efektif dan efisien untuk menekan biaya
produksi pengolahan air itu sendiri. “Untuk mendapatkan tingkat efisiensi yang
tinggi maka diperlukan sebuah cara pengoperasian pompa yang benar”,tegas
Lajito. (Yus)
0 komentar »
Posting Komentar